Click here for Myspace Layouts

Jumat, 27 September 2013

LAPORAN MEMBONGKAR & MEMASANG LAPTOP



LAPORAN BONGKAR-PASANG laptop
ADVAN MERAH
1.     Alat dan Bahan :
Ø  Laptop yang akan dibongkar
Ø  Obeng plus-minus
Ø  Kertas
Ø  Bolpoin
Ø  Kamera

2.     Langkah Bongkar :
1.  Mula-mula lepaskan baterai
2.  Lalu lepas baut cover hardisk dan ambil hardisk (didalam laptop yang dibongkar tanpa hardisk)
3.  Lepas baut cover pada body dan pisahkan antara body dan cashing
4.  Lepaskan keyboard dari cashing (hati-hati dengan pengunci, socket kabel data, dan socket touchpadnya)
5.  Lepas baut pada mainboard dan pisahkan mobo dari cashingnya
6.  Lepaskan RAM dari mainboard
7.  Lepas baut antara body dan LCD,lalu pisahkan keduanya (sebelumnya lepaskan socket wifi dan socket speaker)
8.  Untuk membongkar LCD lepas semua baut yang terpasang lalu lepas webcam dan socket LCD dengan hati-hati
9.  Terakhir foto semua hardware dengan keadaan terpisah

3.     Langkah Pasang :
1.  Pertama-tama pasang kembali LCD dengan memasang webcam dan socket LCDnya terlebih dahulu
2.  Lalu satukan LCD dengan body dan pasang semua socket dan pasang baut yang menyatukan antara body dan LCD (usahakan tidak ada kabel yang terjepit)
3.  Pasanglah RAM dan pasang mobo pada cashing dengan bautnya
4.  Satukan keyboard dengan cashingnya jangan lupa dengan socket-socketnya
5.  Satukan body dengan cashing lalu kaitkan baut cover dengan body
6.  Masukkan hardisk dan tutup dengan cashing jangan lupa kaitkan bautnya
7.  Terakhir masukkan baterai dengan hati-hati



4.     Pembahasan Hardware :
Ø  Kekurangan : wificard,CD ROM,Hardisk
Ø  RAM 1GB DDR 2 SODIM
Ø  Motherboard
Ø  Keyboard

5.     Kesimpulan :
Laptop berhasil dibongkar dan dipasang dengan baik tetapi laptop dalam keadaan mati dan tidak lengkap hardwarenya.Pada dasarnya memasang itu lebih rumit daripada membongkar.
6.     Foto :
Disertakan gambar untuk memperjelas keterangan diatas










0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.